Postingan

Menampilkan postingan dari Agustus, 2011

ChatON Tool messaging Samsung

Gambar
Samsung Electronics akan segera meluncurkan tool mobile instant messaging . Langkah ini merupakan bagian dari upaya Samsung menggaet lebih banyak pengguna handsetnya, menyaingi rivalnya Apple dan Research In Motion (RIM). Layanan baru yang dinamakan ChatON ini akan tersedia mulai Oktober dan tersedia secara preinstalled di ponsel Samsung jenis feature phone maupun smartphone berbasis Bada dan Android . Dilansir Reuters dan dikutip detikINET , Senin (29/8/2011), dengan ChatON Samsung mulai memasuki pangsa pasar mobile messaging yang kian ramai. Bahkan operator telekomunikasi khawatir mobile messaging dapat menghantam layanan pesan pendek atau SMS. Sebagai perbandingan, Apple berencana merilis iMessage. Layanan ini akan memungkinkan jutaan pengguna iPhone dan iPad saling berkirim pesan melalui internet tanpa dibebani biaya. Sementara RIM yang memang populer dengan layanan BlackBerry Messenger (BBM) pada handset BlackBerry-nya, ingin semakin meningkatkan popularitas layanan ins

Elemen Mesin Roda Gigi (gears)

Gambar
Rodagigi digunakan untuk mentransmisikan daya besar dan putaran yang tepat. Rodagigi memiliki gigi di sekelilingnya, sehingga penerusan daya dilakukan oleh gigi-gigi kedua roda yang saling berkait . Rodagigi sering digunakan karena dapat meneruskan putaran dan daya yang lebih bervariasi dan lebih kompak daripada menggunakan alat transmisi yang lainnya, selain itu rodagigi juga memiliki beberapa kelebihan jika dibandingkan dengan alat transmisi lainnya, yaitu : Ø Sistem transmisinya lebih ringkas, putaran lebih tinggi dan daya yang besar. Ø Sistem yang kompak sehingga konstruksinya sederhana. Ø Kemampuan menerima beban lebih tinggi. Ø Efisiensi pemindahan dayanya tinggi karena faktor terjadinya slip sangat kecil. Ø Kecepatan transmisi rodagigi dapat ditentukan sehingga dapat digunakan dengan pengukuran yang kecil dan daya yang besar. Rodagigi harus mempunyai perbandingan kecepatan sudut tetap antara dua poros. Di samping itu terdapat pula rodagigi yang perbandingan kecepat

Tegangan Akibat Kenaikkan Temperatur

Gambar
Suatu material jika di panaskan akan mengalami yang namanya pemuaian, akibat pemuaian tersebut material akan mengalami perubahan pada strukturnya yang mengakibatkan perubahan dimensi dari material tersebut, berikut ini  penjelasan tentang  tegangan yang terjadi akibat kenaikkan temperatur :

Tegangan Akibat Pembebanan Kejut (impack)

Gambar
Berikut merupakan bahan kuliah mengenai tegangan akibat pembebanan kejut/tiba-tiba (impack) :

Contoh Perancangan Paku Keling (Riveted Joints)

Gambar
SAMBUNGAN PAKU KELING (RIVETED JOINTS) Jenis sambungan dengan menggunakan paku keling, merupakan sambungan tetap karena sambungan ini bila dibuka harus merusak paku kelingnya dan tidak bisa dipasang lagi, kecuali mengganti paku kelingnya dengan yang baru. Pemakaian paku keling ini digunakan untuk : -          Sambungan kuat dan rapat, pada konstruksi boiler( boiler,  tangki dan pipa-pipa tekanan tinggi ). -          Sambungan kuat, pada konstruksi baja (bangunan, jembatan dan crane ). -          Sambungan rapat, pada tabung dan tangki ( tabung pendek,       cerobong, pipa-pipa tekanan). -          Sambungan pengikat, untuk penutup chasis ( mis ; pesawat terbang). Sambungan paku keling ini dibandingkan dengan sambungan las mempunyai keuntungan yaitu : Sambungan keling lebih sederhana dan murah untuk dibuat. Pemeriksaannya lebih mudah Sambungan keling dapat dibuka dengan memotong kepala dari paku keling tersebut. Bila dilihat dari bentuk pembebanannya, sambungan paku kel

Contoh Perancangan Sambungan Las

Gambar
Sebuah profil siku (20x15x1) cm, akan disambung dengan sebuah plat datar menggunakan sambungan las listrik pada kedua sisi parallel dari profil tersebut (lihat gambar). Profil siku  tersebut direncanakan mendapat pembebanan tarik sebesar 200 kN. Bila tegangan geser izin untuk bahan plat sebesar 7500 N/cm2. Tentukanlah panjang yang akan dilas (La dan Lb), bila gaya yang bekerja melalui titik berat dari profil siku tersebut ?.

Elemen Mesin Las

Gambar
Mengelas adalah menyambung dua bagian logam dengan cara memanaskan sampai suhu lebur dengan memakai bahan pengisi atau tanpa bahan pengisi. Dalam sambungan las ini, yang akan dibahas hanya bagaimana cara menghitung kekuatan hasil pengelasan saja, sedangkan bagaimana teknik pengelasan serta teorinya, akan diterangkan secara lebih terinci pada kuliah teknologi mekanik. Sistim sambungan las ini termasuk jenis sambungan tetap dimana pada konstruksi dan alat permesinan, sambungan las ini sangat banyak digunakan. Untuk menghitung kekuatan sambungan las ini, disesuaikan dengan cara pengelasannya serta jenis pembebanan yang bekerja pada penampang yang dilas tersebut. 6.1 PERHITUNGAN KEKUATAN SAMBUNGAN LAS. Bahan mengenai sambungan las dapat download disini : Sambungan Las

Contoh Perancangan Ulang Kopling Mobil

Perancangan ulang kopling  ini merupakan tugas dari mata kuliah Tugas Elemen Mesin, berikut saya uraikan tentang metodologi  perancangan ulang kopling ini : METODOLOGI PERANCANGAN Spesifikasi New Mazda 2 Dari data yang diperoleh di lapangan (pada brosur), mobil New Mazda 2 memiliki spesifikasi sebagai berikut : 1. Daya Maksimum (N)                                    : 103 PS 2. Putaran Pada Daya Maksimum (n)                : 6000 rpm 3. Torsi Maksimum (T)                                      : 13,76 kgf.m 4. Putaran Pada Torsi Maksimum (n)                 : 4000 rpm Rumus-rumus yang digunakan Torsi Maksimum Harga torsi maksimum yang akan digunakan dalam perhitungan perancangan kopling ini ditentukan berdasarkan dua kriteria, yaitu : torsi maksimum dan daya maksimum kendaraan yang terdapat pada data lapangan (brosur). Kopling pelat gesek bekerja karena adanya gaya gesek dengan permukaan, sehingga menyebabkan terjadinya momen puntir pada poros yang digerakkan. Mom

Perancangan Roda Gigi Mundur (Reverse Gears)

Dalam perancanagan roda gigi transmisi kita akan juga menghitung dimensi dan spesifikasi dari roda gigi mundur. Roda gigi mundur adalah roda gigi lurus berbeda dengan roda gigi transmisi yang menggunakan roda gigi miring. Data awal yang dibutuhkan untuk menghitung roda gigi mundur adalah : Hasil pengukuran dan pengamatan spesifikasi mesin adalah sebagai berikut: • Putaran motor (n)                                = 6300 Rpm • Daya ()                                               = 140 PS • Rasio roda gigi mundur(ir)                   = 3,307 • Rasio final gear (ifg)                            = 4,294 • Material                                             = Baja St 70.11 • Sudut tekan normal ( )                        = 20° • βo                                                      = 0 ( untuk roda gigi lurus) Bahan lebih lengkap mengenai perancangan roda gigi mundur dapat download disini : Perancangan roda gigi mundur

Bahan Kuliah Dinamika Teknik

Dinamika adalah Ilmu yang mempelajari tentang gerak dengan menganalisis penyebab gerak tersebut. Dinamika meliputi: ·          Hubungan antara massa dengan gaya : Hukum Newton tentang gerak. ·          Momentum, Impuls dan Hukum kekekalan momentum ·          Kerja, Energi dan Hukum kekekalan energi(Tipler, 1998) Berikut saya lampirkan bahan kuliah untuk mata kuliah Dinamika Teknik untuk dapat dijadikan referensi : Bahan Kuliah Dinamika Teknik (1) Bahan Kuliah Dinamika Teknik (2) (sumber : Dwi Seno K. Sihono, MSi, Teknik Metalurgi dan Material)

Material Teknik Komposit (Composite)

Gambar
Kata komposit dalam pengertian bahan komposit berarti dua atau lebih material / bahan yang digabung atau dicampur secara makroskopis untuk mendapatkan kekuatan yang spesifik . Dimana pengertian makroskopis ini yaitu   penggabungan material dimana masih dapat dilihat sifat-sifat unsur-unsur pembentuknya. Perbedaan yang mendasar antara material komposit dengan material alloy yaitu kalau pada material alloy penggabungan materialnya dilakukan secara mikroskopis, sehingga tidak bisa dilihat sifat-sifat dasar dari unsur-unsur pembentuknya. Struktur dan Unsur Utama Pada Bahan Komposit Pada umumnya bahan material komposit terdiri dari dua bahan utama, yaitu : ·         Serat ( fiber ) o        Sebagai unsur utama pada komposit o        Menentukan karakteristik bahan komposit, seperti kekuatan,     kekauan, daan sifat mekanik lainnya. o        Menahan sebagian besar gaya yang bekerja pada material komposit. o        Bahan yang dipilih harus kuat dan getas, seperti carbon, glass, boron, dl

Prinsip Kerja Mesin Stirling

Gambar
Secara umum, orang mengenal pembangkitan listrik atau energi skala kecil memakai antara lain mesin diesel. Mesin itu sangat populer di masyarakat sebagai genset. Pada setiap kegiatan, genset acap digunakan. Juga pada usaha pengelasan atau untuk menggerakkan permesinan seperti penggilingan padi dan pemompaan air. Mesin diesel menggunakan prinsip pembakaran dalam (internal combustion engine). Namun sebenarnya ada model teknologi lain untuk membangkitkan energi, yaitu mesin stirling. Mesin stirling bukan teknologi baru. Seiring masuknya era minyak, mesin itu ditinggalkan karena dianggap tak efisien. Namun saat ini, ketika terjadi krisis energi, mesin itu mendapat perhatian kembali. Mesin stirling ditemukan tahun 1816 oleh Robert Stirling (1790-1878). Saat itu disebut mesin udara dengan model mesin pembakaran luar siklus tertutup. Dia mematenkan temuan itu pada 27 September 1816 dan berlaku efektif 20 Januari 1817 atau ketika dia baru berumur 26 tahun. Prinsip itu secara te

Cara Kerja Rem Prony ( Prony Brake)

Gambar
Rem prony dapat dikelompokan ke dalam salah satu jenis dari rem drum. Sistem dan mekanisme kerjanya hampir sama dengan rem drum, hanya saja rem prony sistem kerjanya berupa penekanan pada material yang sedang bergerak di bagian dalam sedangkan rem drum sebelah luar. Atau lebih spesifiknya rem prony mempunyai kanvas rem pada sisi permukaan bagian dalam sedangkan rem drum pada sisi bagian luar. Komponen-komponen rem prony terdiri atas : §  sepatu rem §  kanvas rem §  blok rem §  pegas §  baut untuk engsel. Penggunaan rem prony ini lebih banyak diaplikasikan untuk pengereman batangan poros dari arah dalam dan secara umum sistem penekanan pegasnya manual.

Cara Kerja Kopling Tidak Tetap (Clutch)

Gambar
Berikut ini dijelaskan cara kerja dari kopling tidak tetap (clutch) Pada saat pedal kopling ditekan/diinjak, ujung tuas akan mendorong bantalan luncur kebelakang. bantalan luncur akan menarik plat tekan melawan tekananpegas. Pada saat pelat tekan bergerak mundur, pelat kopling terbebas dari roda penerus dan perpindahan daya terputus. bila tekanan pedal kopling dilepas, pegas koplingakan mendorong pelat tekan maju dan menjepit pelat kopling dengan roda penerus dan terjadi perpindahan daya. Pada saat pelat tekan bergerak kedepan,pelat kopling akan menarik bantalan luncur, sehingga pedal kopling kembali ke posisi semula. selain secara mekanik,sebagai mekanisme pelepas hubungan. Sekarang sudah banyak digunakan sistem hidrolik dan booster. secara umum,sistem hidrolik dan hidrolik booster adalah sama. perbedaannya adalah pada sistem hidrolik booster , digunakan booster untuk memperkecil daya tekan padapedal kopling. pemilihan sistem yang digunakan disesuikan dengan kebutuhan.

Konversi Biomassa Menjadi Energi (1)

Konversi dengan cara Gasifikasi Konversi dengan proses gasifikasi sesungguhnya adalah proses pirolisa sekunder dimana karena panas yang tinggi (lebih dari 600 C) biomassa terurai dan direduksi menjadi gas CO, serta beberapa jenis gas lainnya. Tujuan konversi ini adalah menghasilkan gas CO (karbon monoksida) yang kemudian digunakan sebagai bahan bakar motor yang dihubungkan dengan generator pembangkit tenaga listrik. Energi listrik yang dihasilkan dapat digunakan untuk berbagai tujuan seperti penerangan, pemanasan/pendinginan atau penggunaan lainnya. Konversi dengan cara Densifikasi Tujuan konversi dengan cara densifikasi adalah memperbaiki bentuk (penampilan), mempermudah penanganan dan penggunaan. Dalam proses ini pada biomassa dikenakan tekanan sehingga terjadi proses pengempaan. Umumnya biomassa yang dikempa adalah biomassa berukuran kecil dan sukar ditangani dalam bentuk aslinya (contoh ; serbuk gergaji, sampah, sekam dlln). Hasil pengempaan disebut briket atau pel

Konversi Biomassa Menjadi Energi

Berbagai alternative jalur konversi yang dapat dilakukan dalam pemanfaatan biomassa dan limbah biomassa sebagai sumber energi  adalah : a.       Konversi dengan cara mikrobiologis b.      Konversi dengan cara pirolisa c.       Konversi dengan cara gasifikasi d.      Konversi dengan cara densifikasi e.      Konversi dengan cara pembakaran Konversi dengan cara Mikrobiologis Adalah konversi biomassa dengan menggunakan jasa bakteri untuk menguraikan atau mengubah biomassa menjadi bentuk bahan bakar yang lebih menguntungkan. Contoh konversi dengan cara ini antara lain adalah pembuatan gas bio dari limbah biomassa(sampah, tinja, kotoran ternak, limbah pertanian) dan pembuatan etanol dari bahan pati. Pada pembuatan gas bio, biomassa dalam degester diuraikan menjadi metan (CH4) dan berbagai gas lain dan air. Sedangkan pada pembuatan etanol dari bahan pati, biomassa dengan kadar pati tinggi difermentasi menjadi etanol (alcohol). Konversi dengan cara Pirolisa Adalah konversi

Pengertian dan Jenis- Jenis Biomassa

Biomassa adalah bahan organik yang dihasilkan melalui proses fotosintesis, baik berupa produk maupun buangan . Contoh biomassa antara lain tanaman, pepohonan, rumput, ubi, limbah pertanian dan limbah hutan, tinja dan kotoran ternak. Selain digunakan untuk tujuan primer seperti serat, bahan pangan, pakan ternak, minyak nabati, bahan bangunan dan sebagainya, biomassa juga digunakan sebagai bahan energi (bahan bakar). Umumnya yang digunakan sebagai bahan bakar adalah biomassa yang nilai ekonomisnya rendah atau merupakan limbah setelah diambil produk primernya. Biomassa terutama dalam bentuk kayu bakar dan limbah pertanian merupakan sumber energi tertua. Hingga sekarang, biomassa sebagai sumber energi masih cukup berperan terutama untuk negara-negara berkembang. Data dari shell Breifing Service (1980) yang dikutip Abdul Kadir (1982) menyebutkan bahwa konsumsi energi biomassa di negara-negara berkembang (tidak termasuk negara OPEC) pada tahun 1977 adalah 2.6 BOE perkapita per ta

Contoh Perancangan Ulang Roda Gigi Transmisi Mobil

Perancangan Roda Gigi Transmisi Menentukan Ukuran Roda Gigi Untuk merancang roda gigi yang mampu mentransmisikan daya maksimum sebesar 103 kW  pada putaran 6300 rpm. Pada mobil Honda New Civic 1.8L MT dan direncanakan menggunakan roda gigi miring. Hal-hal yang direncanakan antara lain : - Sudut miring , α = 25° - Sudut tekanan , β = 20° - Jarak sumbu poros , a = 100 mm - Perbandingan transmisi seperti pada brosur, (i) i1    = 3,142 i2    = 1,869 i3    = 1,235 i4    = 1 (tertera 0,948 karena terjadi kehilangan daya 0.9%) i5    = 0,727 ir    = 3,307 ifg  = 4,294 - Modul (m) = 3 Karena dasar dalam perencanaan roda gigi yaitu perbandingan kecepatan atau perbandingan transmisi (i) yaitu perbandingan diameter lingkungan jarak roda gigi atau jumlah gigi satu dengan jumlah gigi yang kedua. Silahkan download disini untuk bahan yang lengkap mengenai perancangan ulang roda gigi transmisi : Perancangan Roda gigi transmisi

Contoh Perancangan Poros Mendapat Beban Puntir

Gambar
Diketahui sebuah pompa digerakkan dengan menggunakan motor listrik berdaya 300 Kw serta putarannya 900 rpm, bila poros tersebut dibuat dari bahan st 60 dengan faktor keamanan 10. ditanyakan : bila poros tersebut menerima beban puntir saja, tentukan diameter poros yang sesuai.

Contoh Poros Mendapat Beban Terpusat

Gambar
Sebuah gerbong kereta api di dukung oleh dua buah poros dan pada poros tersebut terpasang 4 buah roda, bila berat gerbong seluruhnya 100 kN, bahan poros dibuat dari St 60 dengan faktor keamanan diambil 10. Titik kerja gaya dan jarak antara kedua roda seperti gambar dibawah. Tentukanlah diameter dari poros tersebut, bila dianggap beban yang diterima oleh masing-masing gandar sama.

Pengertian dan Kegunaan Governor

Gambar
Governor digunakan sebagai ‘interface’ antara turbin penggerak dan generator. Pengaturan putaran turbin sejak turbin mulai bergerak sampai steady state dilakukan oleh governor, jadi bukan diambil alih oleh governor. Fungsi utama pengaturan putaran ini adalah untuk menjaga kestabilan sistem secara keseluruhan terhadap adanya variasi beban atau gangguan pada sistem . Ada dua mode operasi governor, yaitu droop dan isochronous . Pada mode droop , governor sudah memiliki “setting point” Pmech (daya mekanik) yang besarnya sesuai dengan rating generator atau menurut kebutuhan. Dengan adanya “fixed setting” ini, output daya listrik generator nilainya tetap dan adanya perubahan beban tidak akan mengakibatkan perubahan putaran turbin (daya berbanding lurus dengan putaran). Lain halnya dengan mode isochronous , “set point” putaran governor ditentukan berdasarkan kebutuhan daya listrik sistem pada saat itu (real time). Kemudian melalui internal proses di dalam governor (sesuai de

Kehilangan Tekanan Pada Sistem Perpipaan

Gambar
Kehilangan tekanan yang terjadi pada sistem perpipaan atau saluran akan menghasilkan dampak yang tidak sama, baik oleh bagian lurus dari pipa ditambah dengan jumlah kesetaraan panjang pipa utama dari kehilangan tekanan yang disebabkan oleh komponen sistem perpipaan seperti klep, sambungan T, belokan dengan berbagai besaran sudut, pembesaran dan pengecilan pipa, pintu masuk kedalam dan keluar dari tangki . Adapun nilai dari koefisien k , untuk berbagai komponen perpipaan atau saluran adalah sbb . 1)      Kehilangan tekanan pada pintu masuk pipa (inlet) :   k = 0,5 2)      Kehilangan tekanan pada pintu keluar (outlet):             k = 1 3)      Secara umum dapat dinyatakan sebagai  hf= k v 2 /2g                             . a.       Untuk klep terbuka, nila ξ : i.            Gate valve =0,15 ii.            Glove valve=7,5 iii.            Angle valve=4,0 b.      Siku (Elbow): k = 0,5 – 1,5 c.       Untuk simpangan berbentuk T: k = 1,5 (untuk belokan), 0,5 untuk arah lur

Prinsip Kerja Fuel Cell

Gambar
Fuel-cell adalah  prinsip elektrolis hydrogen untuk membangkitkan listrik yang nantinya digunakan sebagai penggerak motor listrik . Teknologi ini dianggap sebagai solusi ideal transportasi karena emisi yang dihasilkan hanya uap air. Fuel Cell Vehicle (FCV) yang didukung oleh sel bahan bakar, yang menghasilkan listrik dari hidrogen, yang tidak hanya ramah lingkungan dan sangat hemat energi, tapi juga dapat diproduksi dengan menggunakan berbagai bahan baku tersedia. Berkat karakteristik ini, bahan bakar kendaraan sel yang ideal untuk mencapai mobilitas yang berkelanjutan. Prinsip Kerja Pada  kecepatan jelajah yang stabil , motor ini didukung oleh energi dari sel-sel bahan bakar. Ketika Anda membutuhkan lebih banyak daya, misalnya saat akselerasi berat, output dari  baterai melengkapi sel bahan bakar. Sebaliknya, pada kecepatan rendah bila kurang diperlukan, kendaraan berjalan hanya pada baterai. Selama perlambatan fungsi motor sebagai generator untuk menangkap pengereman

Fungsi Dan Kegunaan dari Piston

Gambar
Piston adalah sumbat geser yang terpasang di dalam sebuah silinder mesin pembakaran dalam silinder hidrolik , pneumatik , dan silinder pompa . Fungsi piston dalam silinder adalah : Mengubah volume dari isi silinder, perubahan volume bisa diakibatkan karena piston mendapat tekanan dari isi silinder atau sebaliknya piston menekan isi silinder. Piston yang menerima tekanan dari fluida dan akan mengubah tekanan tersebut menjadi gaya ( linear ). Membuka-tutup jalur aliran. Kombinasi dari hal di atas. Dengan fungsi tersebut, maka piston harus terpasang dengan rapat dalam silinder. Satu atau beberapa ring (cincin) dipasang pada piston agar sangat rapat dengan silinder. Pada silinder dengan temperatur kerja menengah ke atas, bahan ring terbuat dari logam, disebut dengan ring piston ( piston ring ). Sedangkan pada silinder dengan temperatur kerja rendah, umumnya bahan ring terbuat dari karet, disebut dengan ring sil ( seal ring ). Piston dengan 2 ring kompresi dan 1

Jenis-Jenis Kestabilan Daya Pada Truk

Gambar
 Berikut Jenis-Jenis Kestabilan Daya Pada Truk Industri A. Kestabilan tiga sumbu. ( Stability Triangle ) Hampir semua keseimbangan balik dari truk industri mempunyai tiga titik sistim pemegasan, dimana kendaraan didukung pada tiga titik. Sumbu stir truk disambungkan dengan pin pivot pada pusat sumbu. Ketika titik berhubungan dengan garis khayal, maka titik tersebut mendukung bentuk dari tiga sumbu yang disebut dengan Stability Triangle. Cacatan: Ketika kendaraan telah diberi beban hubungan pusat grafitasi terhadap garis BC berubah. Secara teori, beban maksimum akan dihasilkan oleh pusat grafitasi pada garis BC. Pada kondisi aktual seharusnya pusat grafitasi tidak pernah berhubungan dengan garis BC. Penambahan dari beban balik akan menyebabkan pusat grafitasi truk terhadap titik A berubah dan mengakibatkan kestabilan lateral truk kecil. Ketika garis aksi kendaraan atau beban pusat lebih rendah dari kestabilan triangle maka kendaraan berada dalam keadaan stabil, begitu

Putaran Kritis Pada Poros (Whirling)

Gambar
Ketika suatu poros di beri putaran, maka akan selalu terjadi fenomena whirling . Whirlin g adalah keadaan dimana poros berputar akan mengalami defleksi yang besar akibat dari gaya sentrifugal yang di hasilkan oleh eksentrisitas massa poros . Fenomena whirling ini terlihat sebagai poros berputar pada sumbu-nya, dan pada saat yang sama poros yang berdefleksi juga berputar relative mengelilingi sumbu poros. Hal ini akan selalu terjadi, bahkan pada system sudah seimbang. Pada sistem yang seimbang, hal ini dapat di sebabkan oleh defleksi terjadi sampai keadaan seimbang yang berkaitan dengan kekakuan poros tercapai. Poros yang melewati putaran kritis lalu akan mencapai keadaan seimbang. Kondisi yang dapat di terapkan untuk percobaan : 1)        Jika pembebanan pada poros  tersebut berada di tengah poros : 2)        Jika pembebanan  pada poros tersebut tidak tepat di tengah poros :

Diktat Kuliah Getaran Mekanik

Getaran adalah gerakan bolak-balik dalam suatu interval waktu tertentu . Getaran berhubungan dengan gerak osilasi benda dan gaya yang berhubungan dengan gerak tersebut. Semua benda yang mempunyai massa dan elastisitas mampu bergetar, jadi kebanyakan mesin dan struktur rekayasa (engineering) mengalami getaran sampai derajat tertentu dan rancangannya biasanya memerlukan pertimbangan sifat osilasinya. Berikut saya lampirkan bahan kuliah untuk getaran mekanik , Diktat Getaran Mekanik1

Pengertian Getaran dan Jenis-Jenis Getaran

Gambar
Pengertian Getaran Getaran adalah gerakan bolak-balik dalam suatu interval waktu tertentu. Getaran berhubungan dengan gerak osilasi benda dan gaya yang berhubungan dengan gerak tersebut. Semua benda yang mempunyai massa dan elastisitas mampu bergetar, jadi kebanyakan mesin dan struktur rekayasa (engineering) mengalami getaran sampai derajat tertentu dan rancangannya biasanya memerlukan pertimbangan sifat osilasinya. Pentingnya Belajar Getaran Mekanik —        Salah satu tujuan belajar getaran adalah mengurangi efek negatif getaran melalui desain mesin yang baik —        Hampir semua alat gerak mempunyai masalah getaran karena adanya ketidak seimbangan mekanisme, contohnya : -     Mechanical failures karena material fatigue -      Getaran dapat mengakibatkan keausan yang lebih cepat -     Dalam proses manufaktur, getaran dapat menyebatkan hasil akhir yang buruk —        Selain efek yang merusak, getaran dapat digunakan untuk hal hal yang berguna. -     Getaran digunakan

Statika Pegas

Gambar
Statika Pegas Pegas apabila diberi beban akan mengalami perpendekkan/ lendutan, berdasarkan hukum aksi-reaksi, maka beban yang diberikan pada pegas sebanding dengan besarnya lendutan dikali dengan konstanta pegas . Sistem Pegas Ekivalen Pegas disusun secara paralel Pegas disusun secara seri